Mengapa Bisnis Butuh Payment Gateway?

Konsultan Keuangan

Perekonomian digital dan e-commerce tumbuh pesat di Indonesia. Bisnis butuh payment gateway sebagai kunci dalam mempercepat pertumbuhan digital dan transaksi pembayaran.

Pergeseran dari bisnis konvensional ke digital dari sisi teknologi turut mempengaruhi gaya hidup masyarakat Indonesia dalam hal berbelanja. Bisnis berbasis e-commerce menjamur dengan berbagai jenis produk dan layanan yang ditawarkan.

Mengapa Bisnis Butuh Payment Gateway?

Jenis-jenis bisnis e-commerce juga mempunyai channel yang bermacam-macam, seperti online store berupa website dan aplikasi, marketplace barang dan jasa, online ticket agen (OTA), hingga menggunakan layanan pesan seperti WhatsApp.

Pergeseran gaya hidup masyarakat dalam hal berbelanja didukung fakta menarik.

Ternyata, persentase pelanggan yang tidak melanjutkan keranjang belanja onlinenya mencapai 69,57%. Salah faktor utamanya adalah pembayaran yang rumit. Untuk hal ini, teknologi dan layanan payment gateway adalah salah satu solusinya.

FYI, nilai transaksi e-commerce di Indonesia pada 2023 sudah menembus lebih dari Rp 523 triliun dengan 78% masyarakat yang berbelanja menggunakan QRIS dan e-wallet sebagai alat pembayaran.

Payment gateway dengan sistem berbasis financial technology merupakan jembatan transaksi antara merchant/penjual dengan pelanggan/pembeli. Sgala pembayaran online maupun offline dari berbagai tempat dan waktu tak terbatas melalui pemanfaatan internet dan jaringan offline, bisa dilakukan dengan lebih mudah dan efisien.

Berbagai jenis e-commerce yang ada di Indonesia seperti marketplace, online store, aplikasi PPOB, tiket online, layanan jasa online, bahkan hingga pengiriman barang, ride hailing atau ojek online, pesan antar makanan, dll membutuhkan payment gateway pembayaran.

Dalam proses transaksi online modern, ada empat pihak utama yang saling berhubungan, yaitu pembeli dan merchant, lembaga penerbit keuangan, dan institusi pengakuisisi (yang mengambil dana dari lembaga penerbit keuangan) – dinamakan payment aggregator.

Baca Juga :  Cara download happymod terbaru 2022 lengkap installasinya

Dari berbagai jenis bisnis online di atas, peran payment gateway dengan banyak metode pembayaran sangat penting dan utama dengan cara memberikan otorisasi pemrosesan transaksi antara pedagang (merchant) dengan bank atau institusi fintech lainnya sehingga pelanggan bisa membayar menggunakan kartu kredit, debit, dompet digital, atau pembayaran digital lainnya.

Payment gateway selain sebagai perantara transaksi antara penjual dan pembeli dengan lembaga penerbit keuangan, manfaat lain bagi merchant dan pelanggan juga sangat banyak.

Manfaat Payment Gateway

  1. Tersedia beragam pilihan pembayaran.
  2. Merchant dan pelanggan tidak perlu punya banyak rekening.
  3. Dapat menerima metode pembayaran cashless.
  4. Meningkatkan penjualan dengan kemudahan pembayaran bagi pelanggan.
  5. Hemat biaya dan menekan pengeluaran dengan biaya transaksi yang rendah.
  6. Keamanan transaksi tinggi yang menjamin transaksi berjalan lancar.
  7. Proses transaksi lebih cepat dengan proses transaksi hanya dalam hitungan detik saja.
  8. Tersedia laporan pembayaran secara otomatis dan real-time bagi merchant.
  9. Menjangkau pelanggan lebih luas dengan pengalaman berbelanja yang mudah, lancar, efisien, dan aman.

Ada banyak metode pembayaran dari jenis payment gateway di atas yang dapat digunakan oleh merchant dan bisnis online apapun untuk kemudahan pembayaran oleh pelanggan.

Sebagai payment gateway bank, Winpay terhubung khusus ke beberapa bank besar di Indonesia untuk metode pembayaran Virtual Account (VA), seperti VA BCA, VA Bank Mandiri, VA BRI, VA BNI, VA BSI Syariah, VA Permata Bank, VA Bank CIMB Niaga, VA Maybank, VA Bank Sinarmas, VA Bank Muamalat, dan VA Bank Neo Commerce. Selain jenis virtual account, merchant juga dapat menerima pembayaran menggunakan kartu kredit atau debit.

Untuk jenis mobile payment gateway, Winpay melayani pembayaran merchant menggunakan QRIS melalui e-wallet, seperti DANA, OVO, ShopeePay, Gopay, LinkAja, SpeedCash.

Baca Juga :  Manfaat Payment Gateway untuk Bisnis

Winpay juga memiliki hosted payment gateway menggunakan payment link dan checkout page atau halaman pembayaran dengan metode pembayaran di atas, sehingga merchant dengan kemampuan terbatas dalam hal teknik dapat memanfaatkan teknologi payment gateway ini.

Bahkan, bagi pelanggan yang belum tersentuh dengan perbankan atau unbanked people, dapat memanfaatkan pembayaran untuk transaksi pembelian online yang dilakukan melalui jaringan gerai-gerai minimarket di lebih dari 43 ribu gerai minimarket modern seperti Indomaret, Alfamart Group (Alfamidi, LAWSON, Dan+Dan) di seluruh Indonesia. Winpay juga menyediakan pembayaran melalui modern retail sebagai solusi pembayaran bisnis.

Saatnya bagi bisnis meraih keuntungan lebih dengan memanfaatkan solusi pembayaran yang modern dengan berbagai jenis metode pembayaran seperti yang disolusikan oleh Winpay.

Artikel Terkait :