Download Aplikasi Jual Foto Online Shutterstock, Dapatkan Uang Dari Sini!

Sugiarto

Punya keahlian fotografi dan ingin menguangkan hasil karya Anda? Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat hasil karya fotografi Anda tersebut berharga. Salah satunya adalah menjual hasil karya fotografi di aplikasi jual foto online.

Aplikasi Jual Foto Online
Aplikasi Jual Foto Online

Download Aplikasi Jual Foto Online

Banyak kok jenis aplikasi jual foto online yang tersedia dan bisa Anda download baik di AppStore atau pun PlayStore, sebut saja salah satunya Shutterstock. Mau tahu cara menghasilkan uang dari mengunggah hasil karya foto lewat Shutterstock? Berikut tutorialnya!

Apa itu Shutterstock?

Shutterstock
Shutterstock

Shutterstock merupakan sebuah aplikasi tempat Anda dapat menjual hasil karya berupa foto secara online. Aplikasi ini bisa didownload di PlayStore atau pun AppStore dan diterbitkan oleh developer Shutterstock Inc.

Aplikasi ini tidak akan terlalu membebani smartphone atau perangkat Anda karena Shutterstock memiliki ukuran hanya 30 MB saja. Kini Shutterstock sudah didownload oleh lebih dari 1 juta downloader dan mendapatkan rating 3+.

Cara download aplikasi yang satu ini seperti apa?

Berikut cara download aplikasi jual foto terpercaya Shutterstock :

  1. Buka Google PlayStore atau pun AppStore
  2. Cari aplikasinya di kolom search atau pencarian
  3. Klik download
  4. Izinkan beberapa settingan di perangkat Anda
  5. Install dan mulai buat akun
  6. Login dengan akun yang tadi sudah dibuat
  7. Mulailah menjual hasil karya Anda!

Berbagai karya visual dalam bentuk foto, vektor atau lukisan digital bisa dijual di Shutterstock sehingga Anda yang menggeluti dunia fotografi, desain visual, dan digital painting bisa dijual di aplikasi jual foto online yang satu ini.

Akan tetapi tidak semua foto akan terjual karena ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi untuk Anda yang ingin hasil karyanya laku terjual di Shutterstock. Apa saja kriteria tersebut?

Beberapa kriteria karya yang bisa dijual di Shutterstock di antaranya :

  • Foto, gambar, vektor atau produk digital painting harus memiliki resolusi yang bagus
  • Gambar yang diunggah untuk dijual jelas
  • Tidak mengandung unsur SARA
  • Perhatikan resolusi dan jenis file pada foto yang akan diunggah atau dijual
Baca Juga :  APK Kinemaster Pro Tanpa Watermark 2022 Terbaru

Kalau syarat tersebut sudah terpenuhi, Anda bisa mulai mengunggah foto atau karya untuk dijual. Cara mengunggah foto atau karya yang akan dijual di aplikasi ini sebagai berikut :

  1. Buka apps yang terinstall di smartphone atau perangkat Anda
  2. Klik simbol tanda panah ke atas untuk mengupload karya yang akan dijual
  3. Klik tanda “+” untuk mencari foto
  4. Pilih foto yang akan diunggah
  5. Tunggu proses upload sampai proses uploadnya berhasil 100%. Jika muncul failed tak perlu bingung dulu karena biasanya foto sudah terupload
  6. Cek kembali
  7. Klik submit konten

Jika foto terjual, hasil penjualannya akan dibayarkan melalui beberapa metode pembayaran yaitu PayPal, Money Skrill, dan Bank Check.

Selain Shutterstock, adakah aplikasi lain yang bisa menjadi tempat untuk menjual hasil karya foto secara online?

6 Aplikasi Jual Foto Online Lainnya yang Direkomendasikan

Ya, tentu saja tak hanya Shutterstock. Masih banyak kok aplikasi lain yang bisa dijadikan sebagai tempat memajang hasil karya foto yang dihasilkan dan mendapatkan uang dari sana.

Beberapa rekomendasi aplikasi jual foto online yang terpercaya dan menguntungkan lainnya yaitu :

Alamy Stock Photo

Alamy Stock Photo
Alamy Stock Photo

Alamy Stock Photo merupakan sebuah aplikasi penjualan foto berbahasa Indonesia yang sangat cocok untuk dijadikan tempat menjual hasil karya foto seorang fotografer profesional atau pun mahasiswa.

Royalty yang diberikan oleh Alamy Stock Photo cukup tinggi, sementara persyaratan foto yang harus terjual tidak terlalu sulit sehingga siapapun bisa mencoba berkarya dan menjual karyanya di sini.

Atas setiap foto yang berhasil terjual melalui Alamy Stock Photo, ada ketentuan yang berbeda untuk mahasiswa dan umum. Jika Anda mahasiswa, Anda akan mendapatkan bayaran 100% dari harga jual foto sementara untuk umum akan mendapatkan bayaran sekitar 40 – 50% dari harga jual foto.

Foap Photo

Foap Photo merupakan aplikasi jual foto online yang dikeluarkan oleh developer Foap Poland SP Z. O O. Aplikasi ini kini sudah didownload lebih dari 1 juta downloader dan ukuran appsnya hanya 37 MB sehingga tidak akan terlalu memberatkan perangkat Anda.

Baca Juga :  Spesifikasi dan Fitur Realme 10, Hp 6 inci dengan Layar Amoled

Hasil karya apapun baik foto yang dijepret dengan kamera smartphone atau pun kamera DSLR bisa dijual di sini. Namun Anda perlu memastikan bahwa foto yang Anda unggah untuk dijual memiliki resolusi minimal 1280 x 960 pixel.

Adapun hasil karya yang Anda tawarkan akan dipasarkan nantinya ke perusahaan secara global sebagai bahan marketing Foap di sosial media atau pun website mereka. Untuk pembayarannya, Foap menerapkan sistem bagi hasil dimana pemilik atau penjual foto akan mendapatkan fee 50% dari harga jual fotonya.

iStock Photo

Ketika sedang mencari gambar di web mungkin Anda sering melihat promosi atau penawaran iStock. Ya, iStock memang dapat dikategorikan sebagai salah satu program penjualan foto online yang sangat menguntungkan dan gencar melakukan promosi.

iStock Photo
iStock Photo

Bagi Anda yang tertarik menjadi bagian dari iStock, Anda bisa mendownload appsnya dan mulai mengunggah karya Anda. Atas karya yang terjual, Anda sebagai pemilik karya akan mendapatkan hasil sebesar 45% dari harga jual seluruhnya.

Hanya saja iStock ini untuk saat ini masih hanya terfokus untuk menerima hasil karya dari fotografer profesional saja karena tidak hanya resolusi yang diperhatikan melainkan keunikan karya, orisinalitas dan kesan dari suatu karya dijadikan pertimbangan.

Namun kalau Anda merasa mampu bersaing dengan pengguna iStock lainnya untuk menjual karya, Anda bisa download appsnya sekarang juga!

Getty Images

Getty Images merupakan sebuah aplikasi jual foto online yang menyediakan kesempatan mendapatkan hasil terbaik bagi para fotografer. Namun peraturan yang Getty Images berikan untuk para fotografer yang menjual karya di sini cukup ketat.

Ketika pertama kali mendaftar di Getty Images, Anda harus mengunggah karya sebanyak 6 foto sekaligus. Nantinya keenam foto hasil karya Anda tersebut akan dinilai apakah layak untuk dijual atau tidak.

Baca Juga :  Cara Cek Pengeluaran Shopee dengan Mudah dan Cepat

Jadi jika ingin dinilai layak, pastikan 6 foto contoh yang diunggah kualitasnya benar – benar mumpuni. Untuk royalty yang diberikan dilakukan secara bertahap dengan ketentuan mulai dari 15%, naik menjadi 25% sampai 45% dari harga jual.

500px Photography Community

500px Photography Community merupakan sebuah aplikasi yang memberikan Anda kesempatan menghasilkan uang dengan cara menjual lisensi foto.

500px Photography Community
500px Photography Community

Namun Anda harus mengatur dulu licensing earning di situs web 500px ini. Ada dua jenis licensing di 500px yang bisa Anda pilih yaitu :

  • Eksklusif : Anda hanya boleh menjual foto tersebut di 500px Photography Community secara eksklusif dan akan mendapatkan komisi sebesar 60%.
  • Non eksklusif : Foto Anda bisa dijual di berbagai situs tidak hanya di 500px Photography Community namun Anda akan mendapatkan komisi sebesar 30% saja.

Dreamstime Stock Photo

Last but not least ada Dreamstime Stock Photo yang tak kalah terkenal dari lainnya. Aplikasi ini juga sudah didownload oleh lebih dari 1 juta downloader. Jenis item yang bisa dijual di Dreamstime Stock Photo sangat bervariasi mulai dari foto, ilustrasi, vektor, video sampai dengan klip audio.

Untuk gambar yang bisa dijual di sini, ada beberapa range lisensi yang tersedia dan Anda akan mendapatkan laba mulai dari 12 dollar AS dengan keuntungan 20 – 60% dari hasil penjualannya.

Namun ada beberapa peraturan yang harus ditaati untuk jualan karya di sini. Salah satu aturannya adalah karya yang dijual di Dreamstime Stock Photo harus ori, bukan konten berbahaya, bukan hasil plagiat dan didukung deskripsi yang relevan ketika foto diunggah untuk dijual.

Itulah beberapa informasi yang kami dapat bagikan untuk Anda terkait cara download aplikasi jual foto online terkenal yaitu Shutterstock dan beberapa aplikasi rekomendasi lainnya. Semoga menjadi informasi yang membawa manfaat.

Artikel Terkait :