2 Cara Reset Printer Canon Ip2770 Dengan Cepat Dan Mudah

Sugiarto

Printer canon tipe ip2770 adalah salah satu jenis printer yang paling sering digunakan oleh masyarakat entah untuk mencetak dokumen dari Komputer Windows atau Mac. Karena printer canon ini memiliki beragam fitur handal yang membuat penggunanya menjadi nyaman. Printer ini bisa digunakan untuk kebutuhan pribadi maupun keperluan kantor.

Namun, tidak menutup kemungkinan printer canon ini juga bisa error. Nah, maka dari itu Anda wajib tahu tentang 2 cara reset printer canon ip2770 yang cepat dan mudah, agar printer dapat berfungsi seperti semula.

Reset Printer Canon Ip2770
Reset Printer Canon Ip2770

Cara Reset Printer Canon Ip2770

Ada 2 cara untuk reset printer Canon Ip2770, yang pertama menggungkan service mode dan yang kedua menggunakan software reseter. Untuk langkah-langkahnya simak ulasan di bawah ini.

Cara Reset Printer Canon Ip2770 Menggunakan Service Mode

Wajar jika mesin printer canon ip2770 mengalami error atau masalah kerusakan lainnya, karena perawatan yang kurang baik atau masa pakai yang sudah lama. Maka printer canon ip2770 ini bisa saja rusak, atau mengalami error. Nah, salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi hal ini ialah dengan me-reset printer Canon Ip2770 menggunakan mode service seperti berikut.

  1. Sambungkan printer canon ip2770 ke keomputer atau laptop dan pastikan juga jika printer sudah dalam keadaan mati.
  2. Pencet dan tahan tombol resume selama 2 sampai 3 detik.
  3. Lalu tekan tombol power hingga indicator hijaunya menyala namun jangan langsung anda lepaskan tombol resume tersebut.
  4. Lepas tombol resume dengan perlahan dan tetap tahan tombol power sebelumnya.
  5. Tekan tombol resume berulang kali sebanyak 5 kali sambil tetap menahan tombol power yang ada pada printer.
  6. Lepaskan semua tombol yang ditekan tadi kemudian lampu led akan berkedip-kedip lalu akan menyala berwarna hijau.
  7. Sekarang anda bisa melihat computer atau laptop anda telah mendeteksi perangkat printer yang baru.
  8. Sudah selesai, sekarang printer anda sudah berada dalam mode service dan selanjutnya siap untuk melakukan riset.
Baca Juga :  Cara Menggunakan Easy Worship untuk Alkitab

Cara Reset Printer Canon Ip2770 Dengan Software Atau Aplikasi

Jika printer yang tersambung sudah berada dalam mode service , maka cara selanjutnya Anda bisa melakukan riset. Anda harus mendownload resetter versi terbaru terlebih dahulu di google. Apabila resetter telah terpasang maka Anda bisa melakukan beberapa cara berikut ini.

Resetter Printer Canon Ip2770
Resetter Printer Canon Ip2770
  1. Install dan buka software resetter terlebih dahulu. Download resetter printer Canon IP2770 KLIK DISINI
  2. Masukan 2 lembar kertas jenis apa saja ke dalam printer canon ip2770. Kertas ini digunakan saat proses reset printer Anda.
  3. Tekan tombol “main” di resetter lalu printer canon ip2770 akan mencetak selembar kertas dengan data d=000.0.
  4. Jika sudah maka anda bisa melanjutkannya dengan menekan tombol “eeprom clear” kemudian “eprom” supaya printer akan mencetak 1 halaman lagi.
  5. Langkah terakhir matikan dengan menekan tombol restart printer dan computer atau laptop yang akan mendeteksi perangkat printer yang baru.
  6. Setelah selesai maka printer canon ip2770 sudah bisa di reset dan akan berfungsi secara normal kembali.
  7. Printer canon ip2770 anda siap digunakan.

Setelah melakukan beberapa cara diatas tentu saja Anda sudah bisa menggunakan printer kembali seperti semula dan tidak mengalami error lagi. Jika sudah bisa digunakan kembali, maka Anda harus merawat printer tersebut sebaik mungkin agar tidak rusak kembali. Jangan gunakan printer diluar batas kapasitasnya, karena itu akan merusak printer secara perlahan.

Itulah ulasan singkat tentang cara reset printer canon ip2770 yang bisa Anda coba sendiri. Daripada pergi ke tempat service printer, lebih baik Anda melakukannya sendiri terlebih dahulu. Sehingga, Anda bisa sekaligus belajar dan menghemat biaya untuk service nantinya.

Artikel Terkait :