Quotes dan Kata-kata Kemerdekaan Keren

Konsultan Keuangan

quotes kemerdekaan hut ri - kanalmu

Kanalmu.com, Quotes dan Kata-kata Kemerdekaan Keren ini bisa sobat jadikan sebagai salah satu caption untuk memperingati HUT RI yang dilaksanakan setiap tanggal 17 agustus.

Adapun untuk kumpulan quote tema kemerdekaan ini ada dari berbagai tokoh seperti soekarto, r.a kartini, buya hamka maupun tokoh lainnya.

Dengan adanya kutipan kata-kata tetang kemerdekaan ini diharapkan, semangat kemerdekaan akan terpupuk di era modern dan digital ini, jangan sampai mati rasa cinta tanah air yang berkobar dalam jiwa.

Quotes dan Kata-kata Kemerdekaan Keren

quotes kemerdekaan hut ri - kanalmu
quotes kemerdekaan hut ri – kanalmu

Adapun untuk sobat kanalmu yang saat ini sedang mencari contoh ucapan, terkait dengan quotes dan kata-kata kemerdekaan yang keren untuk memperingai HUT RI, berikut ini adalah beberapa contoh yang dapat kamu jadikan referensi.

Kumpulan Kutipan tentang Kemerdekaan

  • “Kemerdekaan bukan tanda untuk berhenti berjuang, tapi tanda untuk berjuang dengan lebih keras.”
  • “Sekali merdeka, tetap merdeka! Jika kita merasa telah merdeka maka seharusnya perasaan lemah dan tak berdaya tidak lagi bercokol dalam diri kita.”
  • “Kemerdekaan ini bukanlah hadiah dari Belanda, kemerdekaan ini tidak didapatkan dengan cuma-cuma, kemerdekaan ini adalah tetesan darah para pejuang bangsa.”
  • “Perjuangan bangsa Indonesia bukan hanya dari masa lalu. Hari ini, hari esok, dan selamanya. Perjuangan kita belum berakhir.”
  • “Seribu orang tua hanya dapat bermimpi, satu orang pemuda dapat mengubah dunia.” – Bung Karno
  • “Sekarang ini kewajiban kita sebagai anak bangsa adalah mengisi kemerdekaan itu, dengan mengharumkan NKRI, Merdeka!”
  • “Berjuanglah terus dengan mengucurkan banyak-banyak keringat.”
  • “Merah darahku adalah ungkapan bahwa semangat yang berkobar tidak akan padam hingga tetesan darah terakhir, dan putih tulangku adalah mental baja yang tidak akan pernah pudar, walau panasnya peluru menembus tubuh.”
  • “Jika kamu pernah merasakan betapa pedih dan menderitanya dijajah oleh bangsa asing maka kamu akan bisa menghargai setiap darah yang diteteskan oleh para pejuang kemerdekaan Indonesia.”
  • “Jangan pernah bermimpi untuk merdeka, ketika kalian sendiri malas untuk mengejarnya.”
Baca Juga :  20+ Contoh Ucapan HUT RI Ke-77 Tahun 2022 Untuk Caption Media Sosial

Kumpulan Kutipan tentang Kemerdekaan

  • “Hargailah hasil dari perjuangan orang-orang sebelum kita demi masa depan anak cucu kita.”
  • “Kobarkan semangat, lumpuhkan rasa takut, dan mulailah bergerak menuju sebuah tujuan untuk terciptanya sebuah kemerdekaan.”
  • “Merdeka itu hak segala bangsa dan juga hak semua orang, padamkan kebencian antarbangsa dan ciptakan perdamaian antardunia.”
  • “Sakit dalam perjuangan itu hanya sementara. Namun, jika menyerah, rasa sakit itu akan terasa selamanya. Merdeka!”
  • “Hidup ini tidak semudah membalikkan telapak tangan maka bersungguh-sungguhlah dalam berjuang.”
  • “Keindahan hidup itu bukan terletak di dalam puncak sebuah tujuan melainkan ketika kita berjuang untuk mewujudkan tujuan.”
  • “Kini kita dapat tertawa puas. Menggapai mimpi dengan bebas. Asal rajin dan tak malas. Melanjutkan kemerdekaan dengan tegas.”
  • “Barang siapa ingin mutiara, harus berani terjun di lautan yang dalam. Merdeka!”
  • “Hidup ini keras, hanya orang yang kuatlah yang mampu bertahan. Hidup ini menyakitkan, hanya orang yang sabar dalam beramallah yang mampu membalikkan keadaan.”
  • “Tidak ada hasil yang memuaskan tanpa adanya kerja keras dan perjuangan. Tidak ada hasil dari perjuangan dan kerja keras yang tidak menghasilkan apa-apa.”

Kumpulan Kutipan tentang Kemerdekaan

  • “Kemerdekaan hanyalah dapat dimiliki oleh bangsa yang jiwanya berkobar-kobar dengan tekad merdeka atau mati.” – Soekarno
  • “Percaya dan yakinlah bahwa kemerdekaan satu negara yang didirikan di atas timbunan runtuhan ribuan jiwa, harta benda dari rakyat dan bangsanya tidak akan dapat dilenyapkan oleh manusia, siapa pun juga.” – Jenderal Soedirman
  • “Kemerdekaan nasional adalah bukan pencapaian akhir, tapi rakyat bebas berkarya adalah pencapaian puncaknya.” – Sutan Syahrir
  • “Sebab kemerdekaan yang tak diperjuangkan, tidak akan pernah dimenangkan.” – Najwa Shihab
  • “Tak ada jalan mudah untuk mencapai kemerdekaan di mana pun. Banyak dari kita berkali-kali harus melewati lembah dengan bayangan kematian sebelum mencapai puncak cita-cita kita itu.” – Nelson Mandela
  • “Tanpa cinta, kemerdekaan hanya laut hampa. Langit yang tak punya cakrawala!” – Agus Noor
  • “Di mana ada kemerdekaan di situlah harus ada disiplin yang kuat. Sungguh pun disiplin itu bersifat self dicipline, yaitu kita sendiri mewajibkan dengan sekeras-kerasnya. Dan peraturan yang sedemikian itu harus ada di dalam suasana yang merdeka.”- Ki Hadjar Dewantara
  • “Kemerdekaan suatu negara dapat dijamin teguh berdiri apabila berpangkal pada kemerdekaan jiwa.” – Buya Hamka
  • “Pahlawan yang setia itu berkorban, bukan buat dikenal namanya, tetapi semata-mata membela cita-cita.” – M. Hatta.
  • “Keberhasilan bukanlah milik orang yang pintar. Keberhasilan adalah kepunyaan mereka yang senantiasa berusaha.” – B.J. Habibie
Baca Juga :  25+ Contoh ucapan kata-kata belasungkawa islam yang menyentuh hati

Kumpulan Kutipan tentang Kemerdekaan

  • “Cita-cita persatuan Indonesia itu bukan omong kosong, tetapi benar-benar didukung oleh kekuatan-kekuatan yang timbul pada akar sejarah bangsa kita sendiri.” – Mohammad Yamin
  • “Robek-robeklah badanku, potong-potonglah jasad ini, tetapi jiwaku dilindungi benteng merah putih. Akan tetap hidup, tetap menuntut bela, siapa pun lawan yang aku hadapi.” – Jenderal Soedirman
  • “Indonesia merdeka tidak ada gunanya bagi kita apabila kita tidak sanggup untuk mempergunakannya memenuhi cita-cita rakyat kita: hidup bahagia dan makmur dalam pengertian jasmani maupun rohani.” – Moh Hatta
  • “Untuk mencapai sesuatu, harus diperjuangkan dulu. Seperti mengambil buah kelapa, dan tidak menunggu saja seperti jatuh durian yang telah masak.” – Mohammad Natsir
  • “Banyak hal yang bisa menjatuhkanmu. Tapi, satu-satunya hal yang benar-benar dapat menjatuhkanmu adalah sikapmu sendiri.” – R.A. Kartini

Akhir Kata

Demikian ulasan kanalmu terkait dengan topik pembahasan quotes tema kemerdekaan yang keren dan juga dapat dijadikan sebagai caption pada media sosial.

Mudah-mudahan sedikit informasi yang kami sampaikan melalui saluran ini bisa memberikan cukup referensi dan manfaat.

Sumber. radarmu.com

Artikel Terkait :