Weton sabtu legi lengkap ramalan masa depan jodoh, rejeki, sifat dan pekerjaan yang cocok

kanalmu

Kanalmu.com – Weton sabtu legi yang mana memiliki neptu yang berjumlah 14, dimana nilai tersebut didapatkan dari neptu hari sabtu 9 dan ditambahkan neptu pasaran legi 5. Dalam catatan kitab primbon jawa memiliki ramalan masa depan yang sudah digariskan sejah hari kelahirannya. 

Dan melalui neptu weton inilah akan bisa dibaca peruntungan aura masa depan dari orang yang terlahir pada hari sabtu legi, dari sisi karakter, jodoh, pekerjaan dan juga rejekinya.

Ramalan weton sabtu legi

Saudara yang saat ini terlahir pada hari sabtu legi, tentu perlu mengetahui peruntungan ramalan nasib masa depannya, dan melalui ulasan informasi ini teamkanalmu yang telah membaca kitab primbon dan berkunjung ke beberapa guru spiritual akan menyampaikan informasi terkait dengan weton sabtu legi.

Adapun berikut ini adalah ramalan lengkap yang 99% akurat sesuai dengan kitab primbon dan juga dipadukan hasil diksusi dengan beberapa guru spiritual yang memiliki ilmu titen yang cukup mumpuni.

Karakter dan watak untuk weton sabtu legi

Dalam hal perwatakan untuk kelahiran sabtu legi memiliki sifat mengayomi karena jiwa besar yang ada pada dirinya dan juga karena pandai bergaul. Namun pada sisi lain weton sabtu legi juga memiliki sifat yang angkuh serta tegas yang mana ini bisa membuat orang lain hormat, patuh dan juga takut.

Apabila jiwa kepemimpinannya ini dipupuk dengan baik, dan berada pada lingkungan serta didikan orang tua yang cakap akan menjadikan dirinya pemimpin yang hebat. Pria maupun wanita memiliki kesempata yang sama untuk bisa menjadi pemimpin yang sukses dan hebat ketika umurnya sudah beranjak dewasa.

Untuk kamu yang meu berteman dengan yang lahir pada kelahiran hari sabtu legi ini, sebaiknya memiliki rasa sabar yang tinggi, dikarenakan weton kelahiran ini orangnya cukup jahil dan susah ditebak. Namun karena pengorbanan yang ia lakukan besar, bisa menjadikan persahabatan kalian semakin erat.

Bagi kamu yang terlahir pada sabtu legi sebaiknya untuk mengindari atau kontrol sifat buruk kamu, seperti berbohong dan memamerkan kelebihanmu. Yang demikian kamu bisa hidup berdampingan dengan banyak orang  dengan lurus, dan terhindarkan dengan berbagai pertentangan baik dengan diri atau dengan orang lain.

Baca Juga :  Hari baik desember 2023 di kalender jawa

Untuk bisa mematangkan watak yang ada pada weton sabtu legi perlu bimbingan dan arahan oleh orang tua dengan baik, jika sudah tidak ada orang tua sebaiknya belajar dari guru yang bijak disekitar lingkungan kamu. 

Dengan demikian watak dan karakter kamu akan mampu berkembang dengan baik dan pada jalur yang positif. Dan jika tidak ada pembimbingan yang baik akan menjadikan watak dan karakter kamu menjadi sebaliknya.

Bagaimana ramalan jodoh weton sabtu legi?

jodoh weton sabtu legi
jodoh weton sabtu legi

Untuk urusan jodoh bagi kelahiran sabtu legi ini akan cukup mudah dalam mendapatkannya, karena memiliki sifat yang mudah bergaul. 

Namun dalam catatan kitab primbon jawa disebutkan untuk masalah mencari jodoh sebaiknya kamu mencari weton yang cocok neptunya dengan hari sabtu legi.Adapun neptu yang cocok dengan weton sabtu legi adalah yang jumlah neptunya 10 dan juga 15.

Adapun mereka yang terlahir dengan jumlah neptu tersebut adalah orang yang lahir pada hari rabu kliwon, kamis pon, selasa pon, minggu legi, dan jumat pahing.

Dimana neptu 10 dan 15 memiliki karakter dan sifat yang bisa menjadi pengimbang dari watak weton kelahiran sabtu legi. Dengan menemukan neptu jodoh yang cocok ini, rumah tangga sabtu legi akan lebih harmonis dan tentunya akan bertahan lama untuk rumah tangga yang sedang dibangunnya.

Seperti apa ramalan rejeki sabtu legi?

rejeki weton sabtu legi
rejeki weton sabtu legi

Bagi kamu yang terlahir pada sabtu legi atau memiliki anak yang terlahir pada hari tersebut akan memiliki peruntungan rejeki yang baik, apabila ayah dan kakaknya untuk weton kelahirannya buka hari sabtu pahing, sabtu pon, kamis pahing, jumat pahing, kamis pon, sabtu kliwon, rebo kliwon.

Untuk neptu yang berjumlah 14 ini memang masuk dalam dijumlah yang cukup pertengahan, sehingga tidak bisa dibilang masuk karegori peruntungan besar, namun juga bukan yang kecil.

Untuk masalah pekerjaan untuk weton sabtu legi ini sebaiknya untuk memilik jenis pekerjaan yang cocok jika ingin bisa berhasil dengan sukses dan juga makmur sampai usia tua. Karena jika tidak memiliki pekerjaan yang cocok kehidupannya hanya akan sampai pada level cukup saja.

Baca Juga :  Hari baik bangun rumah, ruko, kios, warung lengkap sesuai primbon jawa

Pekerjaan yang cocok dengan weton sabtu legi apa?

pekerjaan yang cocok sabtu legi
pekerjaan yang cocok sabtu legi

Menjadi orang yang sukses dalam berbagai keinginan adalah impian setiap orang yang terlahir pada dunia ini, namun untuk mencapai semua itu tidaklah cukup mudah. Termasuk juga untuk kelahiran sabtu legi, untuk bisa mencapai puncak tersebut kamu harus memiliki pekerjaan yang tepat, karena jika tidak akan berdamapk buruk akan pencapaianmu dimasa yang akan datang.

Dan tidak hanya masa depan pribadi, namun juga bisa berdampak kemasalah jodoh, cinta dan rejekinya dimasa yang akan datang. Maka dari itu memilih jenis pekerjaan yang cocok harus kamu mulai dari sejak dini.

Adapun kamu yang memiliki weton sabtu legi ini cocok dengan jenis pekerjaan bertani dan juga berdagang. Namun jika kamu bisa menjadi makelar dan sales ini akan menjadikan kehidpan kamu lebih mapan.

Selain pekerjaan diatas kamu juga bisa bekerja pada jenis pekerjaan penceramah, humas, guru, dan konsultan. Karena kamu dari sejak kelahiran karena diberkati dengan kecerdasan diatas rata-rata, sehingga kamu bisa bekerja dengan baik pada bidang tersebut.

Bagaimana cara menaklukan wanita sabtu legi?

Wanita yang terlahir dengan weton kelahiran sabtu legi wataknya lebih condong ke banyak bicara, berpenampilah mewah dan juga type wanita yang sangat posesif ke pasangan mereka. Dan untuk menaklukan jenis wanita seperti ini bukanlan perkara yang mudah.

Maka dari itu saudara yang ingin bisa masuk pada hatinya wanita yang lahir sabtu legi harus memperhatikan beberapa hal ini.

1. Berikan banyak perhatian

Karena memiliki watak pandai berbicara, maka kamu yang ingin mendapatkan hatinya kamu harus pandai-pandai menjadi pendengar yang baik setiap apa yang mereka bicarakan.

Mencurahkan hatimu sepenuhnya untuk dia adalah hal yang harus kamu lakukan, dan jangan sampai ada orang ketiga diantara kalian, karena jika hal ini terjadi sudah tentu mereka akan kehilangan kepercayaannya kepadamu.

2. Memberikan pujian setiap pencapaiannya

Untuk type wanita yang terlahir pada sabtu legi adalah orang yang pekerja keras dari nol, untuk bisa memikat hatinya yang perlu kamu lakukan adalah dengan cara memberikan apresiasi berupa pujian atas setiap pencapaian yang didapatkannya.

Baca Juga :  Weton Minggu Pahing Baik Watak, Jodoh, Rejeki, Masa Depan Dan Pekerjaan Menurut Primbon Jawa

3. Suka memberikan hadiah dadakan

Cemburu dan juga bergaya hidup mewah adalah sifat yang dimiliki oleh wanita weton sabtu legi, dan dengan sering-sering memberikan hadiah dadakan akan meluluh lantahkan hatinya. Dan sudah tentu mereka akan jatih pada pelukanmu.

Karakter anak yang teralhir pada weton sabtu legi seperti apa?

Untuk kamu yang memiliki anak weton kelahiran sabtu legi, karakter anak kamu akan menjadi pemimpin dan selalu mandiri. Dia juga merupakan anak yang akan pandai bergaul dan mendapatkan banyak teman. Namun disisi lain anak yang terlahir pada weton ini juga mudah marah dan terkadang suka berbohong.

Wuku Tolu Sabtu Legi

Bagi mereka yang terlahir pada wuku tolu dan hari sabtu legi akan memiliki beberapa ramalan akurat lain sebagai berikut ini.

Wuku Tolu Lima (5) atau sama dengan anak ketiga watugung, Untuk dewanya adalah Bayu yang memiliki karakter lemah, keras hati, namun cekatan dan memiliki wawasan yang luas serta bisa menyenangkan banyak orang.

Selain itu mereka memiliki kecakapan wajah, ulet , rajin  juga memiliki umbul-umbul atau arti kesuksesan dimasa tua. Dan untuk pohon keberuntungannya adalah wijayamulya yang mana memiliki makna tajam, dan memengan tinggi adat istiadatnya.

Untuk perwatakan sifaf burung yang dimilikinya adalah branjangan yang memiliki makna ringan tangan, cepat bekerja. Untuk perwatakan bagunan gdung berada didepan yang mana ia suka pamer, yang diperlihatkan adalah kemewahan dunia yang didapatkannya.

Penutup

Pribadi weton sabtu legi ini juga tergantung bagaimana arahan orang tua, lingkungan dan kemantangan dalam pengalaman hidup. Dengan demikian kamu yang terlahir pada hari sabtu legi ini sebaiknya pandai-pandai dalam memilih teman dan lingkungan kamu tinggal, untuk bisa mencapai kesuksesan dan memiliki kemakmuran sampai masa tua.

Dan mudah-mudahan sedikit informasi tentang weton sabtu legi ini bisa menjadi tambahan wawasan sudara semua, yang saat ini berada dimanapun saja. SALAM RAHAYU

Artikel Terkait :