Arti Mimpi Bertemu Mantan Pacar Akurat Sesuai Primbon dan Pakar Tafsir Lengkap

kanalmu

Mimpi yang sedang kamu alami bisa jadi merupakan suatu  firasat ataupun ada bentuk pesan yang tersirat, begitu juga dengan arti mimpi bertemu mantan. Dari arti mimpi ini bisa jadi menyebabkan beberapa hal terkait psikology kamu yang menjadikan perasaan tak menentu.

Mungkin kamu bisa mendapatkan perasaan bahagia apabila memiliki kenangan yang indah dengan mantan pacar, namun akan berbeda jika kamu pernah mengalami kenangan pahit bersama mantan.

Dan untuk bisa menjawab dari berbagai arti mimpi bertemu mantan pacar, kami akan berbagi wawasan sesuai dengan catatan oleh kitab primbon jawa dan juga para pakar tafsir mimpi. Apakah tafsir mimpi ini akurat atau tidak kamu bisa cek penjelasannya seperti dibawah ini.

Arti mimpi bertemu mantan sesuai kitab primbon

Arti Mimpi Betemu Mantan
Arti Mimpi Betemu Mantan

Didalam catatan kitab primbon, bahwasanya arti mimpi merupakan gambaran dan prediksi dari apa yang akan terjadi dimasa depan. Namun kamu perlu ketahui setiap mimpi ini memiliki makna yang berbeda, bisa jadi mimpi buruk memiliki makna yang baik. 

Sebagai contoh adalah, ketika kamu memiliki mimpi bertemu mantan kekasih, bisa jadi hal ini menandakan sang mantan masih memiliki perasan lebih pada dirimu, namun tidak ada niatan untuk kembali kepelukanmu. Namun akan berbeda kenyataannya jika kamu juga masih ada harapan dan mau mengejar cintanya.

Dan bila kamu mendapati mimpi bertemu mantan lama, ini merupakan bentuk pertanda bahwasanya mantan kekasih kamu sedang mengingatmu dengan segala kenangan indah bersamamu, dan mungkin karena dia menyesal telah meninggalkan cinta darimu. Namun begitu jangan kamu memberikan pesan kepadanya, tunggu saja sampai beberapa hari dia akan menghubungi terlebih dahulu.

Beberapa tafsir mimpi diatas adalah kabar baik atau pesan baik untuk pertemuan mimpi dengan sang mantan. Namun ada beberapa tafsir lain jika kamu bertemu mantan dalam posisi menangis, mimpi ini memiliki pesan tersirat bahwasanya sang mantan akan mendapatkan kebahagiaan dari segi dinansial maupun pasangan baru.

Baca Juga :  Perhitungan buka usaha kelahiran sabtu legi yang dipercaya bisa membuat lancar dan laris berjualan

Bagaimana dengan mimpi mantan dijembut gebetan ? Ini pertanda baik karena anda kan bisa move on karena akan ada kekasih yang baru menjadi salah satu bagian dari perjalan baru anda untuk mengarungi samudra asmara. Dengan demikian kamu bisa lebih fokus untuk menata diri masa depan tanpa harus dihantui masa lalu dengan mantan.

Arti mimpi ketemu mantan menurut pakar psikolog

Berbeda dengan catatan kitab primbon jawa, untuk arti mimpi bertemu mantan sesuai ilmuan psikolog adalah sebuah proyeksi otak yang menjadi gambaran dari sebuah ingatan cemas dan juga merupakan sebuah harapan yang ingin dicapai manusia.

Gambaran abstrak yang terdapat dalam mimpi terkadang dijadikan sebuah ramalan atau prediksi yang pasti akan terjadi dimasa depan. Ataupun bentuk dari bisikan ghoib dan pesan tersirat dari tuhan.

Begitupun dengan mimpi bertemu mantan, ini sebenarnya adalah bentuk kecemasan pada diri ataupun bentuk harapan yang masih terpendam dalam hati serta pikiran, dari hal ini maka akan terjadi bentuk proyeksi didalam mimpu tersebut.

Apabila dalam ramalan tafsir mimpi kitab jawa sebuah proyeksi yang bukan berasal dari dirinya sendiri, akan tetapi sesuai dengan pakar psikolog ini terjadi akibat dari dalam dirinya sendiri, sudah tentu antara kitab primbon dan psikolog memiliki perbedaan dalam pandagan tentang tafsir mimpi.

Sebagai contoh, mereka mempikan bertemu mantan ini memiliki tafsir seseorang tersebut masih memiliki harapan ketemu ataupun ingin kembali lagi kepangkuan sang mantan kekasih, namun hal ini hanya bisa terpendam dalam hati dan pikiran mereka. Tidak mau mengungkapkannya, ataupun menemuinya.

Ataupun mereka yang bermimpi ketemu mantan lama, berarti mereka masih memiliki kerinduan terpendam dalam hatinya, dengan demikian ini adalah sesuatu hal yang lahir dari dirinya sendiri.

Baca Juga :  Arti mimpi ibu meninggal dunia dalam kitab primbon dan islam

Bagaimana dengan tafsir mimpi sang mantan pacar lebih cantik atau tampan ? Ini menandakan mereka yang memiliki mimpi ini ada keinginan kuat untuk kembali lagi kepangkuan sang mantan kekasih.

Kesimpulan

Sebagai bentuk kesimpulan dari arti mimpi bertemu mantan ini, bisa jadi kamu akan mendapatkan ramalan masa depan kembalinya mantan kepelukanmu, ataupun kamu memiliki harapan untuk kembali kepelukan sang mantan.

Dan hal ini bisa tentu akurat sesuai dengan kepercayaan yang dibangun pada hati dari masing-masing kalian. Serta arti mimpi ini juga merupakan bentuk prediksi tidak hanya untuk mantan pacar, namun juga bisa ramalan untuk tafsir mimpi mantan istri, suami.

Demikian sekilas informasi terkait dengan tafsir atau arti mimpi bertemu mantan kekasih, mudah-mudahan penjelasan singkat dari kami ini menjadi jawaban atas apa yang selama ini menjadi pertanyaan dalam hati kamu.

Kamu juga dapari ikuti dan baca artikel menarik lainnya dari kanalmu melalui Google News

Artikel Terkait :